Wali Kota Bima Serahkan Bantuan Pembangunan Masjid Jami Baburrahman Mande I

Header Menu

Cari Berita

Iklan Media



Wali Kota Bima Serahkan Bantuan Pembangunan Masjid Jami Baburrahman Mande I

Rabu, April 21, 2021

Bima Kota, Potretntb.com - Safari ramadhan kali kedua Wali Kota Bima H. Muhammad Lutfi, SE bersama jajaran Pemerintah Kota Bima serahkan bantuan Rp. 200 juta untuk pembangunan Masjid Baburrahman Lingkungan Mande I Kelurahan Mande Kecamatan Mpunda, Rabu 21/4/2021.

Wali Kota Bima menyampaikan bahwa tahun ini terkait peningkatan sarana dan prasarana ibadah tahun 2021, Pemkot Bima melalui dana hibah menggelontorkan anggaran sebesar Rp 6,07 Miliar untuk 66 masjid dan musholla se-Kota Bima. 

Dijelaskannya bahwa untuk kelurahan Mande tahun 2021, terdapat 2 masjid yang mendapatkan bantuan hibah yakni masjid Jami Baburrahman sebesar Rp. 200 Juta dan Masjid Al-Ghamamah sebesar Rp. 50 juta. 

"Tentunya dari ratusan jumlah masjid dan musholla yang ada di kota Bima kita tidak bisa memberi sekaligus secara keseluruhan, namun kita lakukan secara bergantian dan bertahap", jelas Wali Kota Bima.

Pada kesempatan tersebut juga dihimbaunya kepada seluruh masyarakat agar selalu menjaga kebersihan sarana ibadah sebagai cerminan dari ketaqwaan kita kepada Allah SWT, karena kebersihan adalah sebagian dari iman.

Disampaikannya pula, saat ini Kota Bima terus berbenah dan pembangunan terus digeliatkan hal ini bertujuan untuk mewujudkan ekonomi daerah kita menjadi lebih baik lagi, sehingga berdampak pada kesejahteraan masyarakat. 

Beberapa hal terkait dengan perkembangan dan pembangunan tahun 2021 di kelurahan Mande diantaranya pembangunan jembatan gantung penghubung antara kelurahan Mande dan Sadia. Ada pula pembebasan lahan seluas 10 are untuk sarana dan prasarana olahraga dan kegiatan sosial kemasyarakatan bagi warga kelurahan Mande.

Hadir mendampingi dalam safari ramadhan di Kecamatan Mpunda diantaranya Asisten I Setda Kota Bima, Ketua MUI Kota Bima, Kabag Kesra, Camat Mpunda, Sekcam Mpunda, dan Lurah Mande. (Red)