Beri Sambutan Dalam Kegiatan Tahsin dan Tilawah, Ini Pesan Ketua Majelis Ta'alim Kota Bima

Header Menu

Cari Berita

Iklan Media



Beri Sambutan Dalam Kegiatan Tahsin dan Tilawah, Ini Pesan Ketua Majelis Ta'alim Kota Bima

Sabtu, April 16, 2022

Hj. Ellya Alwaini HM Lutfi saat Memberikan Sambutan Dalam Kegiatan Bimbingan Tahsin Dan Tilawah Al-Qur'an.

Kota Bima, Potretntb.com - Majelis Taklim Uswatun Hasanah Kota Bima yang yang dinahkodai Hj. Ellya Alwaini HM Lutfi bersama Dharma Wanita melaksanakan gelar kegiatan Bimbingan Tahsin dan Tilawah Al-qur'an di Masjid Al-Hudah Kelurahan Lampe Kota Bima yang dimulai sejak pukul 08.00-12:00 Wita Sabtu, 16 April 2022.

Ketua Majelis Taklim Uswatun Hasanah Kota Bima tersebut menjelaskan bahwa kegiatan bimbingan Tahsin dan Tilawah Qur’an ditiap Masjid di Kota Bima ini rutin dilaksanakan oleh Majelis Taklim Uswatun Hasanah pada saat bulan suci Ramadhan. Karena  program kerja ini merupakan instrumen inti dari pendidikan Islam Majelis Ta’lim Uswantun Hasanah. 

Hj. Ellya Alwaini yang akrab di sapa Umi Elly yang juga istri Wali Kota Bima ini, menyampaikan apresiasi dan salut kepada warga Kelurahan Lampe terutama kaum ibu-ibu yang ramai dan antusias menyambut kehadiran Tim dari Majelis Taklim beserta rombongan. 

"Adalah kebanggaan kami atas sambutan hangat dan kekeluargaan warga Kelurahan Lampe terutama lancarnya proses kegiatan Bimbingan Tahsin dan Tilawah Al-Qur'an bagi ibu-ibu dan anak-anak di masjid Al-Hudah Kelurahan Lampe" Papar Umi Elly.

Umi Elly juga berterima kasih pada pengurus teras TP PKK dan Dharma Wanita Kota Bima yang begitu menunjukan sikap sinergisitas dalam menyukseskan program Majelis Ta'lim Uswatun Khasanah. Selain untuk mempererat jalinan silahturahim, Umi Elly juga bahwa bahwa dibulan suci ini merupakan momentum yang tepat untuk mendalami ilmu-ilmu agama seperti membaca Al-Qur’an. “Dengan tahsin Al-Quran ini kita menghitung untuk membaca Al-Quran menggunakan aturan dan ilmunya sehingga bacaan kita pun menjadi benar dan bermakna", papar Umi Elly.

Lebih jauh kegiatan yang diselenggarakan oleh Pengurus Majelis Ta”lim Uswatun Hasanah adalah kegiatan yang ikut mensukseskan salah satu program Pemerintah Kota Bima di bidang ke Agamaan. Mengakhiri paparanya, Hj. Ellya berharap.

"Jangan pernah sia-siakan waktu dan kesempatan dibulan penuh keberkahan ini, maanfaatkan untuk kegiatan positif dengan membaca dan melantunkan ayat- ayat suci Al-Qur'an sebatas kemampuanya dalam sehari", pesanya.

Selain hadir bersama Ketua dan pengurus Dharma Wanita maupun PKK, Umi Elly juga didampingi oleh Camat Rastim dan Lurah Lampe beserta jajaranya masing-masing. (Tim)